smartphone terlaris 2016

smartphone terlaris 2016

Kali ini kami akan membagikan informasi menarik kepada pembaca sekalian mengenai smartphone terlaris 2016. Memasuki bulan April ini bisa kita lihat sejumlah vendor ternama seperti Samsung, Lenovo, Asus dan Xiaomi cukup gencar merilis ponsel pintar mereka ke pasaran dan beberapa seri terbaru mereka terbukti mendapat tanggapan positif dari pecinta android di tanah air. Berikut ini kami telah merangkum sejumlah smartphone android yang cukup laris di pasaran.
Simak Daftar Smartphone Terlaris 2016
Di sini kami telah membuat 4 daftar smartphone terlaris 2016 yang kiranya bisa menjadi pertimbangan bagi pembaca yang hendak membeli ponsel android baru. Kalau begitu silahkan simak infonya di bawah ini :

1. Xiaomi Redmi 2

Dengan spesifikasi yang gahar serta harganya yang cukup terjangau membuat smartphone besutan Xiaomi ini terbilang laris di pasaran. Xiaomi Redmi 2 memiliki layar sentuh IPS LCD berukuran 4.7 inch dengan processor Quad-core 1.2 GHz, Android OS KitKat, 1 GB RAM, 8 GB ROM, kamera 8MP + 2MP, baterai Li-Po 2200 mAh. Redmi 2 juga mendukung jaringan LTE dan ponsel ini dibanderol dengan harga Rp 1.600.000.

2. Samsung Galaxy Grand Prime
Galaxy Grand Prime juga termasuk laris di pasaran. Dibanderol dengan harga Rp 2.300.000,- smartphone handal ini dibekali layar sentuh TFT berukuran 5.0 inch dan untuk dapur pacunya ditenagai processor Quad-core 1.2 GHz, 1 GB RAM, 8 GB ROM, Android v4.1 KitKat, kamera 8MP + 5MP dan menggunakan baterai Li-Ion 2600 mAh.

3. Lenovo A7000
Meskipun spesifikasi Lenovo A7000 cukup gahar namun ponsel android ini tidak terlalu mahal. Tengok saja spesifikasinya mulai dari layar sentuh IPS 5.5 inch, processor Octa-core 1.5 GHz, OS Android v5.1 Lollipop, 2 GB RAM, 8 GB ROM, kamera 8MP + 5MP, baterai Li-Po 2900 mAH. Dengan banderol Rp 2.100.000,- saja kalian sudah bisa mendapatkan ponsel dual sim LTE ini.

4. Asus Zenfone 2 ZE500CL
Ponsel keluaran Asus ini memiliki spesifikasi yang cukup mumpuni. Layarnya yang berukuran 5.0 sudah dilindungi Corning Gorilla Glass 3. Untuk dapur pacunya menggunakan processor Intel Atom Z2560 Dual-core berkecepatan 1.6 GHz dan OS Androidnya sudah Lollipop dengan RAM 2 GB, 16 GB ROM, kamera 8MP + 2MP dan baterai Non-removable Li-Po 2500 mAh. Asus Zenfone 2 dilepas dengan banderol Rp 2.800.000.
Sekian informasi tentang daftar smartphone terlaris 2016 dan informasi ini semoga bermanfaat.

0 Response to "smartphone terlaris 2016"

Iklan Atas Artikel

Iklan Tengah Artikel 1

Iklan Tengah Artikel 2

Iklan Bawah Artikel