Daftar Samsung Galaxy Note Series Terbaik
Monday, October 3, 2016
Add Comment
Daftar Samsung Galaxy Note Series Terbaik –Mobilitas smartphone dengan peforma yang dimiliki oleh tablet besutan Samsung ini, diwujudkan dengan hadirnya
Samsung galaxy note series ini, merupakan salah satu produk dan varian dari Samsung yang cocok digunakan untuk anda dalam hal presentasi, menulis berbagai macam catatan, sehingga anda bisa meminimalisir penggunaan kertas, atau bahkan jarang menggunakan notebook lagi.
Untuk Samsung Galaxy Note Series ini, merupakan salah satu gadget dari Samsung yang memiliki beragam spesifikasi yang premium, dengan harga antara 8 hingga 10 juta rupiah untuk 1 itemnya.
Tentu saja sebanding dengan komponen hardware dan beragam spesifikasi yang dihadirkan dari Samsung Galaxy Note Series ini yang memang memiliki kualitas smartphone high-end.
Berikut ini adalah beberapa daftar HP Samsung Galaxy Note Series yang bisa menjadi referensi untuk anda.
Daftar Samsung Galaxy Note Series Terbaik
1. Samsung Galaxy Note 4
Smartphone yang memiliki layar besar berukuran 5,7 inchi ini, didesain dengan kualitas layar super AMOLED yang dilengkapi dengan fitur pelindung layar yang tangguh, dan juga S – Pen Stylus nya yang khas.
Dengan mengusung kamera utama sebesar 16 megapixels, dan juga fitur autofocus dan LED flashnya, dukungan kamera depan 3,7 megapixelsnya pun semakin menunjukan kualitas bidikan gamabr yang dihadirkan dari smartphone android ini.
Untuk spesifikasi memori internalnya sendiri sebesar 32 Gb, serta hadir dengan fitur fingerprint sensor yang ada didalamnya sebagai salah satu jaminan sisi keamanan yang ada didalam smartphone android ini.
2. Samsung Galaxy Note 3 N9000
Sama seperti Galaxy Note 4, untuk spesifikasi layarnya pun memiliki ukuran yang sama, yaitu 5,7 inchi dengan S-Pen stylus yang memudahkan pengguna untuk mengoperasikan smartphone keluaran terbaru dari Samsung ini.
Smartphone yang memiliki RAM sebesar 3 Gb ini, memiliki spesifikasi memori internal sebesar 32 Gb dan 64, dengan kinerja processor Octa Core dan kamera depan 2 megapixels, serta kamera utama sebesar 13 megapixels.
untuk jelasnya silahkan baca ulasan saya tentang samsung galaxy note 3 pada artikel sebelumnya
3. Samsung Galaxy Note 2 N7100
Untuk spesifikasi layarnya sendiri, memang sedikit lebih kecil dari dua varian Note series diatas, yaitu 5,5 inchi dengan kualitas layar super AMOLED didalamnya.
Smartphone android yang memiliki fitur Gorilla glass sebagai pelindung layar dan S-Pens Stylus nya ini, hadir dengan beragam spesifikasi menarik didalamnya, seperti kamera utama sebesar 8 megapixels dan kamera depan 1,9 megapixels.
Sementara untuk spesifikasi memori internalnya sendiri, terdapat 3 pilihan, antara lain mulai dari 8, 16 dan 32 Gb. Smartphone yang memiliki RAM sebesar 2 Gb ini, juga hadir dengan kapasitas baterai sebesar 3100 mAh.
4. Samsung Galaxy Note 1 N7000
Smartphone dengan S-Pen Stylus ini, hadir dengan spesifikasi yang menarik, dengan mengusung layar berukruan 5,3 inchi yang memiliki kualitas super AMOLED didalamnya.
Untuk spesifikasi RAM nya sendiri sebesar 1 Gb dengan memori internal sebanyak 2 pilihan yaitu 8 dan 16 Gb.
Smartphone android yang Jelly bean ini, hadir dengan kapasitas baterai sebesar 2500 mAh dan juga memiliki kamera depan 2 megapixels, dan 8 megapixels kamera utama dan ditenagai denagn CPU DualCore 1,4 Ghz.
Demikian beberapa referensi dan review seputar produk dari Samsung serian Note nya yang bisa menjadi rekomendasi untuk anda. semoga bermanfaat.
0 Response to "Daftar Samsung Galaxy Note Series Terbaik"
Post a Comment